Giri Ramanda NK Minta Antisipasi Pemilu Empat Lawang, Wilayah “Berdarah” Seperti Texas

Posted on

Anggota DPR RI asal Sumatera Selatan Giri Ramanda NK menyebut perlu perhatian khusus pihak keamanan dan penyelenggara pemilu saat pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada Empat Lawang. Pilkada yang digelar di daerah pemekaran ini disebutnya selalu “berdarah” karena wilayah Texas.

“Kabupaten Empat Lawang dalam setiap pilkada pasti berdarah. Saya mohon kawan-kawan KPU, Bawaslu, diberikan pedoman teknis yang sangat baik, jangan sampai ada kesalahan. Kalau ada kesalahan, bukan cuma ribut di MK lagi, ini selesai di lapangan ini. Wilayah ini agak-agak Texas,” ujar Giri, Kamis (16/4/2025).

Hal itu juga pernah ia sampaikan saat rapat kerja di DPR bersama mitra kerja Komisi II, yakni Kementerian Dalam Negeri, KPU, Bawaslu, dan DKPP sekitar sebulan yang lalu.

Sehingga, dia menyebut perlu antisipasi dari seluruh pihak terkait agar PSU di Empat Lawang berjalan aman, damai, dan lancar. Antisipasi dugaan kecurangan dan provokator yang memancing keributan juga harus dilakukan.

“Antisipasi pihak keamanan di lapangan agar tidak ada pihak yang berniat melakukan kecurangan dan memancing keributan di lapangan. Pihak keamanan harus standby di lapangan,” kata Ketua DPD PDIP Sumsel ini.

Giri meminta penyelenggara dan pengawas bekerja profesional di lapangan. Tidak memberi dukungan terhadap salah satu paslon.

“Tentunya pihak penyelenggara dan pengawas bekerja secara profesional di lapangan,” uajrnya.

Dia juga meminta ASN tak ikut dalam politik praktis dalam pilkada nanti. Tidak memberi keuntungan terhadap salah satu paslon yang akan berkompetisi.

“Profesionalitas penyelenggara pemilu dan netralitas ASN juga sangat diperlukan dalam setiap pilkada agar keseimbangan dan pilkada berkualitas,” ujarnya.

Diketahui, PSU di Empat Lawang akam diikuti 2 paslon. Paslon nomor urut 01 adalah Budi Antoni Aljufri-Henny Verawati dan 02 Joncik Muhammad-Arifa’i. PSU akan digelar pada 19 April nanti.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *