Terpleset Saat Hendak Berswafoto, 2 Wisatawan Ini Tewas Tenggelam

Posted on

Dua orang wisatawan asal Jakarta Barat tewas tenggelam saat liburan di Curug Pinang, Kecamatan Baturraden, Kabupaten Banyumas. Kedua wisatawan tersebut diduga terpeleset saat akan berswafoto.

Dilansir infoJateng, peristiwa itu terjadi pada Minggu (27/4/2025) pukul 16.00 WIB. Adapun identitas korban tewas yakni Maulana Ahmad (27) warga Cengkareng, dan Imron Mulyana (26) warga Tambora, Jakarta Barat.

Plt Kapolsek Baturraden, Iptu Mufid Bayu Aji menjelaskan ada tiga orang yang dilaporkan terjatuh. Namun, satu korban berhasil menyelamatkan diri.

“Ada tiga orang, yang dua tidak bisa berenang. Yang satu bisa berenang, yang satu mencoba untuk menolong, namun karena tidak kuat akhirnya meminta bantuan,” kata Mufid kepada wartawan di lokasi, Minggu (27/4/2025).

Pihaknya langsung berkoordinasi dengan tim SAR gabungan untuk upaya penyelamatan. Namun, kedua korban tak bisa diselamatkan.

“Akhirnya dua meninggal dunia, yang satu bisa diselamatkan. Kami sudah berkoordinasi dengan Tagana, SAR, dan warga sekitar untuk melaksanakan evakuasi,” terangnya.

Berdasarkan hasil keterangan beberapa saksi di lokasi, sebelum tenggelam korban akan berswafoto dari atas batu. Namun tiba-tiba terpeleset dan jatuh ke air.

“Kebetulan dari warga masyarakat Jakarta Barat, mau mengambil foto tetapi kepeleset sehingga jatuh. Mereka tidak bisa berenang,” jelasnya.

Menurut salah seorang saksi mata dan rekan korban, Nahrowi, saat kejadian dia sedang bermain ponsel di pinggir sambil menjaga barang-barang. Namun, tiba-tiba dia mendengar korban terjatuh.

“(Ketinggian curug) Sekitar 6-7 meter. Saya tidak ikut mandi, di sini jagain barang mereka. Awalnya di pinggir terus mlipir lewat batu katanya mau selfi, tapi tiba-tiba terpeleset bertiga,” tutupnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *