Gubernur Jambi, Al Haris berencana melakukan renovasi besar-besaran untuk gedung olahraga (GOR) di Jambi. Dia ingin memperbarui kondisi GOR di kawasan Kotabaru Kota Jambi itu agar terlihat lebih bagus dan fasilitas lebih mumpuni.
“Bangunan ini sudah lama sekali dibangun, tidak ada renovasi di sini selama ini, kondisinya juga sudah banyak usang, banyak fasilitas di gedung ini yang mulai rusak, jadi perlu revitalisasi kita perbarui. Nanti kita renovasi gedung ini, ada yang berat dan ada juga yang ringan,” kata Al Haris, Minggu (13/4/2025).
Al Haris juga sudah melakukan peninjauan terhadap gedung olahraga (GOR) Jambi itu dengan didampingi oleh pihak PUPR dan Dispora. Dalam peninjauannya, Al Haris melihat banyak sekali fasilitas olahraga yang mesti diperbarui secepatnya di GOR tersebut.
“Saat kita cek GOR itu, kita lihat gedung senamnya, gedung olahraga tinjunya dan gedung tenis meja. Itu semua sudah usang dan mesti harus diperbarui agar masyarakat yang akan menikmati gedung ini juga nyaman, bagus,” ujar Al Haris.
Al Haris juga meminta agar PUPR sebagai dinas terkait untuk segera menghitung seluruh anggaran yang dibutuhkan dalam perbaikan pembangunan GOR itu. Dia tidak ingin, perbaikan GOR ini tidak sempurna.
“Jadi perbaikan gedung olahraga milik Pemerintah Provinsi ini mesti diperbaiki segera. Kapasitas gedung olahraga disini sudah banyak sekali yang kurang memadai,” ucap Al Haris.
“Ini bukan untuk GOR saja, GOS (Gedung Olah Seni) yang berada di Kota Baru Jambi juga dibangun sudah lama, kondisinya banyak yang sudah mengalami kerusakan dan kapasitasnya juga kecil,” lanjut dia.
Keseriusan Al Haris dalam perbaikan gedung olahraga (GOR) tersebut tentunya juga sudah sangat besar. Dia mengatakan perbaikan itu bukan cuma sekedar wacana saja, dan mesti terealisasi.
“Ini sudah jadi perhatian serius saya agar bangunan GOR ini dilakukan revitalisasi. Saya ingin, GOR Kotabaru nanti kedepannya dapat menampung banyak orang artinya perlu dilakukan penambahan kapasitas dan juga lebar lapangan di dalamnya, jadi ketika banyak event sudah banyak yang terakomodir,” terang Al Haris
“Bukan cuman fasilitas gedungnya saja, tetapi juga jika ada event untuk bazar pameran kita sudah sangat baik, sehingga masyarakat pun bisa semakin menikmati gedung olahraga ini dengan baik,” sambung dia.