Satu unit rumah panggung di Ogan Ilir (OI) ludes terbakar, kerugian diduga mencapai Rp 150 juta. Dugaan sementara api berasal dari korsleting listrik.
Peristiwa tersebut terjadi di Desa Tanjung Sejaro, Kecamatan Indralaya, Kabupaten Ogan Ilir pada Minggu (6/7/2025) sekitar pukul 22.00 WIB.
Rumah tersebut diketahui milik Oki Ariansyah (35) seorang wiraswasta, rumah yang terbuat dari kayu tersebut membuat api cepat membesar dan menghanguskan perabot yang ada di dalam.
Kapolsek Indralaya AKP Junardi mengatakan berdasarkan keterangan dari korban api berasal dari korsleting listrik di dalam rumah tersebut.
“Karena material rumah yang mayoritas terbuat dari kayu, api dengan cepat membakar seluruh bagian bangunan serta isi rumah,” katanya.
Warga setempat yang mengetahui peristiwa tersebut mencoba memadamkan dengan alat seadanya. Kemudian, 3 unit mobil pemadam datang dan berhasil memadamkan api.
“Tidak ada korban jiwa, namun kerugian materi diperkirakan mencapai Rp 150 juta. Saat ini korban mengungsi ke rumah kerabatnya,” katanya.
Pihak kepolisian yang mendapatkan laporan langsung mendatangi TKP dan melakukan penyelidikan, serta pengumpulan keterangan dari saksi-saksi di lokasi.