Bandara SMB II Palembang Jadi Terbaik di Asia Pasifik

Posted on

Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang, Sumatera Selatan, meraih penghargaan terbaik di Asia Pasifik. Penghargaan yang diraih ada beberapa kategori salah satunya Airport with the Most Dedicated Staff in Asia-Pacific.

Penghargaan ASQ yang diraih merupakan pembuktian bahwa bandara kebanggaan masyarakat wong kito ini mampu menunjukkan transformasi pelayanan yang terus menerus ditingkatkan meski tak lagi berstatus internasional.

GM Bandara SMB II Palembang R. Iwan Winaya Mahdar mengatakan Bandara SMB II terus berupaya dan bekerja keras melayani setiap pengguna jasa bandara dengan hati. Penghargaan ini merupakan hasil dari upaya dan dedikasi bandara terhadap masyarakat.

“Komitmen untuk terus melayani dengan hati, memberikan pengalaman terbaik bagi para penumpang dan berupaya untuk terus meningkatkan performa baik dari sisi fasilitas, pengembangan infrastruktur hingga sumber daya manusia yang kompeten,” kata Iwan Winaya Mahdar dalam rilis yang diterima infoSumbagsel, Jumat (18/4/2025).

Iwan menjelaskan, penghargaan yang diberikan kepada Bandara SMB II Palembang meliputi Best Airport of 2 to 5 Million Passengers in Asia-Pacific adalah sebuah penghargaan yang diberikan kepada bandara terbaik di kawasan Asia-Pasifik yang melayani antara 2 hingga 5 juta penumpang per tahun.

“Penghargaan ini biasanya diberikan oleh lembaga seperti Airports Council International (ACI) melalui program mereka yang dikenal sebagai Airport Service Quality (ASQ) Awards,” katanya.

Lalu, SMB II juga diberikan penghargaan Airport with the Most Dedicated Staff in Asia-Pacific adalah sebuah penghargaan yang diberikan kepada bandara di kawasan Asia-Pasifik yang dinilai memiliki staf paling berdedikasi dalam memberikan layanan kepada penumpang.

Most Dedicated Staff (Staf Paling Berdedikasi) mengacu pada tingkat profesionalisme, keramahan, kecepatan layanan, dan kemauan staf bandara untuk membantu penumpang dengan sepenuh hati,” ungkapnya.

Kemudian yang ketiga, penghargaan Most Enjoyable Airport in Asia-Pacific adalah penghargaan yang diberikan kepada bandara di kawasan Asia-Pasifik yang dianggap paling menyenangkan bagi penumpang berdasarkan pengalaman secara keseluruhan selama berada di bandara.

Most Enjoyable (Paling Menyenangkan) berdasarkan seberapa nyaman, menarik, dan memuaskan pengalaman yang dirasakan penumpang selama berada di bandara,” ujarnya.

ASQ Awards adalah program penilaian global yang mengukur pengalaman pengguna jasa di bandara berdasarkan survei langsung yang dilakukan di seluruh dunia. Hal ini menjadi tolak ukur penilaian yang menunjukkan peningkatan layanan yang dilakukan SMB II terhadap kepuasan pengguna jasa.

Secara keseluruhan, ada 10 Bandara yang dikelola In Journey Airports yang berhasil mendapatkan total 27 penghargaan, hal ini menunjukkan komitmen perusahaan dalam meningkatkan performa layanan bagi masyarakat Indonesia.