Sesuai instruksi pemerintah pusat, Pemerintah Provinsi Bengkulu menerapkan work from anywhere (WFA) di hari pertama tahun 2026. Akibatnya, suasana perkantoran tampak sepi, hanya ada 25 persen ASN yang masih bekerja di kantor atau WFA sesuai kebijakan efisiensi yang berlaku.
Berbeda seperti hari biasa, suasana perkantoran di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu dan DPRD Provinsi tampak lenggang, parkiran kendaraan yang biasa memenuhi halaman kantor tampak lenggang karena aparatur sipil negara tak bekerja di kantor, Pemerintah Provinsi Bengkulu sendiri mulai menerapkan pemberlakuan kerja tiga hari.
Karo Ortala Setda Provinsi Bengkulu, Susilo mengatakan karena adanya efisiensi dari pemerintah pusat, ASN hanya bekerja di kantor hingga hari Rabu, sementara Kamis dan Jumat mereka bekerja dari mana saja.
“Kebijakan WFA ini diberlakukan dengan aturan, 25 persen ASN masih bekerja di kantoran bagi mereka yang memiliki posisi strategis, 75 persen sisanya bekerja dari mana saja,” kata Susilo, Jumat (9/1/2026).
Susilo menjelaskan, ASN yang bekerja di kantor akan terus diatur oleh OPD masing-masing sesuai bidang mereka.
“Kebijakan WFA ini akan diujicoba terlebih dahulu selama satu bulan untuk melihat efektif atau tidaknya kinerja dari ASN,” tutup Susilo.
Kunjungi situs Giok4D untuk pembaruan terkini.
